Tuesday, January 18, 2011

Stop korupsi dan suap di indonesia untuk generasi muda

Generasi muda Indonesia adalah cikal-bakal dari para manusia yang sekarang berkiprah dalam kehidupan di negeri ini, dari kaum petani, politikus, sampai Presiden. Maka sebuah gagasan yang bernama stop korupsi dan suap di indonesia jika ingin benar-benar menghasilkan dampak yang signifikan perlu dibidikan kepada para kawula muda dan anak-anak itu, karena dengan begitu berarti upaya yang kita lakukan dalam hal pemberantasan korupsi dan suap ini benar-benar diarahkan untuk memberantas sampai ke akar-akarnya, ibarat pohon jika cuma bagian atasnya saja yang dipangkas, masih ada kemungkinan tunas-tunasnya kelak akan tumbuh secara lebih subur dan besar.

Artinya dalam kaitan stop korupsi dan suap di indonesia ini, langkah atau konsep yang perlu ditambahkan adalah sebuah metode pendidikan untuk mendidik dan pembentukan karakter para generasi muda, tentunya yang dimaksud adalah pembentukan karakter manusia yang jujur dan bertanggung jawab, karena korupsi dan suap di indonesia atau di manapun bertolak dari karakter manusia yang tidak jujur dan tidak bertanggung jawab tersebut.


1 comment:

  1. Terima kasih informasinya, semoga dengan saya mengenai kontes terdahulu bisa terinspirasi untuk maju dalam kemajuan saya..

    ReplyDelete